Tuesday, September 15, 2009

Ajang Berbagi Pengalaman dan Edukasi Masyarakat Pengguna Jasa Perbankan

Event : Buka Puasa Bersama Media
Tempat : Mandiri Learning Center Group
Tanggal : 15 September 2009


Dokumen : PRESS RELEASE

Jakarta, September 2009 - Untuk menunjang pilar keenam dari Arsitektur Perbankan Indonesia dalam melaksanakan program edukasi kepada masyarakat, maka sekelompok Bank telah membentuk kelompok kerja edukasi masyarakat bidang perbankan yang bertujuan agar masyarakat pengguna jasa dan produk perbankan lebih paham mengenai risiko dan manfaatnya sehingga dapat menunjang perekonomian Indonesia untuk tumbuh dan berkembang kearah yang lebih baik.

Dari waktu ke waktu, produk dan jasa perbankan yang ditawarkan semakin berkembang sesuai dengan kebutuhan nasabahnya. Di samping itu bank juga
diperkenankan menjual produk-produk keuangan non-bank seperti: bank assurance, reksadana, dan lain sebagainya.
Dengan semakin berkembangnya produk dan jasa perbankan yang ditawarkan, masyarakat pun sebaiknya juga memiliki pengetahuan dan pemahaman yang lebih baik sehingga mampu memilih produk dan jasa perbankan yang tepat guna. Namun, berdasarkan hasil baseline survey edukasi tahun 2006 oleh Lembaga Demografi FEUI bekerjasama dengan Bank Indonesia menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan dan pemahaman masyarakat tentang produk dan jasa masih rendah.

Ketidakmengertian masyarakat tentang produk dan jasa bank inilah yang sering menimbulkan kerugian baik bagi nasabah. Rugi karena salah menggunakan produk dan jasa perbankan, atau rugi karena ditipu oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Hal ini membuat citra perbankan menjadi kurang baik termasuk citra Bank Indonesia sebagai bank sentral.
Hal-hal di atas menyadarkan kita akan perlunya strategi komunikasi yang komprehensif untuk antara lain: meningkatkan dan mengefektifkan transparansi informasi produk dan jasa bank, serta menjamin terpenuhinya hak nasabah maupun edukasi kepada masyarakat. Oleh karena itu, sejak tahun 2008 perbankan diwajibkan untuk memasukkan program edukasi masyarakat di bidang perbankan dalam Rencana Bisnis Bank (RBB) dengan harapan perbankan dapat berperan secara optimal dalam memberikan edukasi kepada masyarakat.

Pada tahun 2009, Kelompok Kerja Edukasi Masyarakat di Bidang Perbankan akan melaksanakan program nasional edukasi masyarakat dengan melakukan kegiatan Kontes Suara Konsumen (KSK) dimana masyarakat dapat menyalurkan aspirasi dan pengalaman mereka selama bertransaksi dengan pihak perbankan secara menyenangkan, edukatif dan kreatif. Kegiatan ini terdiri dari Lomba Penulisan Cerita Pendek , Kartun / Komik dan Film Pendek. Karya-karya yang masuk diharapkan dapat mengedukasi masyarakat yang telah maupun belum menggunakan produk dan jasa perbankan.
Batas waktu penyerahan materi lomba ke panitia, yang sebelumnya adalah tanggal 31 Agustus 2009 diperpanjang hingga tanggal 1 Desember 2009.

Peserta lomba dibagi menjadi 3 kategori, yaitu:
1.Pelajar (sampai dengan SMU sederajat) dan mahasiswa atau pemuda pemudi berumur 16 - 25 tahun
2.Guru, Dosen, atau Wartawan
3.Umum (Wiraswasta/pengusaha UKM, Ibu Rumah Tangga, kalangan profesi).

Finalis akan diumumkan pada tanggal 10 Desember 2009 di web blog Kontes Suara Konsumen ( http:\\kontessuarakonsumen.blogspot.com ). Pemenang akan diumumkan pada Malam Anugerah Pemenang Kontes Suara Konsumen yang akan diselenggarakan pada tanggal 16 Desember 2009.

Adapun hadiah bagi para pemenang adalah sebagai berikut:

KATEGORI PESERTAKARYA TULIS/CERPENKARTUN/ KOMIKVIDEO/FILM PENDEKTOTAL
1PELAJAR/MAHASISWA


51,000,000

Juara 16,000,0006,000,0008,000,000

Juara 25,000,0005,000,0007,000,000

Juara 34,000,0004,000,0006,000,000
2GURU/DOSEN/ WARTAWAN/JURNALIS


51,000,000

Juara 16,000,0006,000,0008,000,000

Juara 25,000,0005,000,0007,000,000

Juara 34,000,0004,000,0006,000,000
3UMUM
(di luar kategori diatas)



51,000,000

Juara 16,000,0006,000,0008,000,000

Juara 25,000,0005,000,0007,000,000

Juara 34,000,0004,000,0006,000,000

Makin banyak masyarakat teredukasi memanfaatkan produk dan Jasa perbankan, diharapkan kesejahteraannya bisa lebih baik, ekonomi masyarakat dapat meningkat. Dan perekonomian yang meningkat tentunya akan memberikan manfaat bagi semua pihak. Oleh sebab itu Edukasi masyarakat di bidang perbankan adalah tanggung jawab semua pihak, tentunya tidak hanya menjadi tanggungjawab perbankan.
Pada kesempatan ini, dengan segala kerendahan hati, kami mengajak peran serta media untuk mensosialisasikan program Kontes Suara Konsumen, sehingga edukasi tentang dunia perbankan kepada masyarakat dapat mengena sasaran.

Bagi wartawan, akan disediakan dua buah Blackberry bagi dua liputan KSK terbaik. Untuk lebih jelasnya Anda dapat mengakses kontes ini di Blog http:\\kontessuarakonsumen.blogspot.com dan serta Facebook Kontes Suara Konsumen.


No comments:

Post a Comment